Resep Kue Talam Jagung Paling Enak dan Mudah

Resep Kue Talam Jagung Paling Enak dan Mudah — Kue mungil yang satu ini pasti sudah tidak asing lagi bagi anda. Di Indonesia ada banyak versi kue talam sebenenarnya, namun kali ini kami akan menyajikan resep kue talam original tanpa variasi. Rasa manis legit berpadu dengan gurihnya santan berpadu kuat di kue yang satu ini. Karena kuatnya rasa gurih manis itulah, kue talam sebaiknya disajikan dalam porsi mangkok atau potongan yang kecil-kecil (finger food). Sehingga tidak menyebabkan rasa eneg jika dikonsumsi terlalu banyak.

Untuk membuat kue ini tidak dibutuhkan bahan-bahan yang rumit. Hampir semua bahan bakunya dapat ditemukan di pasar tradisional. Waktu yang dibutuhkan pun tidak terlalu lama. Dalam waktu kurang dari 1 jam, anda sudah dapat menyajikannya bagi keluarga. Selain untuk snack keluarga, kue talam juga dapat disajikan sebagai kue suguhan pada acara arisan atau acara lainnya.
Membuat talam jagung yang cantik, tidak harus memiliki cetakkannya. Talam yang dikukus dalam loyang besarpun bisa tampil dengan cantik. Bagaimana caranya? Yuk, ikuti langkah pembuatan talam jagung dibawah ini.
Resep Mudah Membuat Kue Talam Jagung Enak
Bahan-bahan yang diperlukan:
Bahan I:
  • 500 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1 lembar daun pandan
  • 125 gram gula pasir
  • 125 gram tepung beras
  • 40 gram tepung kanji
  • 100 gram jagung pipil rebus, ditumbuk kasar ( dari 225 gram jagung)
  • 7 tetes pewarna kuning
Bahan II:
  • 200 ml santan dari 1/2 butir kelapa, direbus
  • 3 sendok makan tepung beras
  • 1/ sendok teh garam
  • 40 gram tepung kanji
Cara Membuat Kue Talam Jagung Paling Enak dan Mudah :
Resep untuk kurang lebih Untuk 16 buah
  • Bahan I: didihkan santan, garam, daun pandan, dan gula. Saring. Setelah hangat, tuang sedikit-sedikit ke tepung beras, tepung kanji, jagung, dan pewarna kuning. Aduk sampai licin.
  • Tuang ke loyang 18 x 18 x 4 cm yang dioles dengan minyak dan dialas plastik. Kukus 30 menit sampai 3/4 matang.
  • Bahan II: tuang santan hangat ke dalam campuran tepung beras, garam, dan tepung kanji. Aduk sampai jadi adonan yagn licin. Tuang ke atas lapisan I. Kukus 15 menit sampai matang.
  • Dinginkan. Potong dengan ring diameter 4 cm.
Jika anda tidak memiliki cetakan ke talam, anda bisa mencetaknya dalam loyang kue biasa, baru kemudian memotongnya kecil-kecil dalam porsi sekali gigit. Atau bisa juga mencetaknya dalam mangkok kecil yang terbuat dari daun pandan. Aroma dari daun pandan yang dikukus dapat menambah harum kue talam yang anda buat. Selamat mencoba dan semoga berhasil.

Sumber : http://majalahkuliner.info/resep-kue-talam-jagung-paling-enak-dan-mudah/

You might also like